Join The Community

Bisnis Dahsyat tanpa modal

Search

Senin, 10 Januari 2011

Install Orbit Downloader di Ubuntu

Di sini saya hanya ingin share pengalaman tentang software downloader untuk linux. Saat saya sedang membutuhkan software tersebut saya mencari-cari software yang mempercepat download tapi menggunakan GUI dan banyak fitur.
Saya cari kesana kemari, dapat sih namanya "FatRat Download Manager".
Tapi tidak mempercepat download sama sekali :hammer:


Nah mungkin teman-teman sekalian sudah tau aplikasi yang namanya Orbit Downloader. Sekarang saya akan mengupas tuntas cara installnya di ubuntu :D

Cara install:
1. Install wine, jika belum tahu caranya lihat di sini.
2. Download Orbit Downloader di sini.
3. Jika kedua langkah 1 dan 2 selesai coba masuk ke "Wine>Configure Wine", lalu masuk ke tab Libraries, kemudian di bawah "New override for library" masukkan "msvcp50" (tanpa tanda kutip) klik add, kemudian masukkan kembali di kotak tersebut "msvcp60" (tanpa tanda kutip) klik add lagi. Akan tampil seperti ini:


4. Kemudian jalankan file installer Orbit Downloader yang telah di download. Install layaknya seperti di Win****.
5. Jalankan Orbit Downloader :D.

NB: ada sebuah bug baru di orbit versi 4 ini yaitu tampilan menu preferences yg tdk dapat diakses, tapi jika hanya untuk download tanpa merubah setting aplikasi ini berjalan dengan lancar.

Cara mengintegrasikan dengan firefox via flashgot:
1. Install dahulu add-ons flashgot pada firefox.
2. Masukkan pada url form firefox "about:config" (tanpa tanda kutip) enter, akan muncul peringatan bahwa kita harus berhati2 dalam mengubah konfigurasinya. Klik I'l be carefull.
3. Masukkan pada box filter "Wine" (tanpa tanda kutip).
4. Double klik "flashgot.useWine" hingga valuenya berubah menjadi true.
5. Restart firefox kemudian aturlah setting flashgot agar mendownload via Orbit.
6. Selesai.



Semoga bermanfaat. 


0 komentar:

Posting Komentar